Kutub utara bukanlah tempat yang sepi, buktinya Xiaomi buka toko di sana. Baru-baru ini, vendor smartphone Xiaomi membuka toko resmi Mi Store di wilayah Eropa atau lebih tepatnya lingkar Kutub Utara.
Toko Mi Store offline ini dibangun di tanah seluas 80 meter persegi. Lokasinya di Murmansk Mall, tempat perbelanjaan terpopuler di Murmansk, Rusia. Tahukah Anda, kota Murmansk menjadi wilayah di Rusia yang masuk dalam lingkar Kutub Utara.
Suhu udara di sana berkisar 0 derajat Celcius pada bulan Mei sampai Oktober. Saat musim panas, Murmansk udaranya sejuk karena naik sekitar 17 dejarat Celcius.
Mi Store Pertama di Ujung Utara Dunia
Toko Mi Store ini termasuk spesial karena merupakan Mi Store pertama di ujung utara dunia. Hal tersebut disampaikan oleh Head of Xiaomi Rusia, Yu Man.
“Kami sangat berterimakasih kepada mitra kami yang telah memungkinkan ekspansi ke wilayah utara ini. Kehadiran jaringan toko kami di Rusia sekarang telah melengkapi pembukaan toko di 10 zona waktu di dunia,” kata Yu Man.
Toko ini menjadi gerai Mi Store ke-151 di Rusia. Hampir semua produk Xiaomi seperti smartphone sampai perabotan elektronik lainnya dijual juga di toko offline tersebut.
Rencananya, Xiaomi masih akan menambah toko lagi sampai 60 Mi Store di Rusia. Mi Fans di Rusia ternyata bisa merata. Soalnya, Murmansk sendiri merupakan kota kecil di sisi utara Rusia. Kota ini dekat dengan Laut Barents dan dihuni sekitar 230.000 orang.
Sampai bulan September 2020, Xiaomi diketahui telah membangun 700 Mi Store di seluruh negara. Jumlah ini belum termasuk India yang pembangunannya besar-besaran.