POCO, Smartphone

Harga Servis HP POCO M3 di Service Center Resmi

Harga Servis HP POCO M3

Migadget.id – HP POCO M3 kamu rusak? Bagi kamu yang penasaran tentang harga servis HP POCO M3, kami akan memberikan bocoran harganya.

Perlu diketahui bahwa harga servis ini sifatnya informatif saja dan sewaktu-waktu bisa berubah. Kami mengetahui harga servis POCO M3 dari situs resmi mi.co.id.

Kami fokuskan pada ponsel POCO M3 tapi dengan kondisi kerusakan yang berbeda.

Baca juga: Poco M3 Pro 5G M 3 Pro 5G 4/64 Garansi Resmi

Harga Servis HP POCO M3

Biaya Ganti Baterai POCO M3

Untuk penggantian baterai baru, kamu dikenakan biaya Rp 147.000. Terus ada jasa perbaikan mesin Rp 144.000. Jadi totalnya Rp 291.000.

Biaya Ganti Cover Belakang POCO M3

Untuk biaya ganti cover belakang POCO M3, harga cover sendiri Rp 54.000. Lalu biaya jasa perbaikan Rp 144.000. Jadi totalnya Rp 198.000.

Biaya Ganti Charger POCO M3

Untuk charger sendiri harganya Rp 71.000. Biaya jasa tidak ada. Jadi totalnya Rp 71.000.

Biaya Ganti Kamera Depan 20MP

Kamera depan POCO M3 harganya Rp 63.000. Lalu jasa perbaikan mesin Rp 144.000. Jadi totalnya Rp 207.000.

Biaya Ganti LCD Layar POCO M3

Harga LCD POCO M3 Rp 392.000. Kemudian biaya jasa servis Rp 144.000. Jadi totalnya Rp 536.000.

Biaya Ganti Papan Sirkuit Utama

Papan sirkuit utama Rp 875.000. Terus biaya perbaikan mesin Rp 144.000. Totalnya Rp 1.019.000.

Biaya Ganti Kamera Belakang Depth / Macro

Kamera belakang Rp 33.000. Perbaikan mesinnya Rp 144.000. Total Rp 177.000.

Biaya Ganti Kamera Belakang Utama 48MP

Kamera belakang POCO M3 48M seharga Rp 194.000. Biaya servis mesin Rp 144.000. Jadi totalnya Rp 338.000.

Biaya Ganti Kabel USB Rusak

Kalau kabel USB rusak, gantinya Rp 28.000 tanpa jasa servis. Totalnya Rp 28.000.

Syarat dan Ketentuan:

1. Harga diatas belum termasuk PPN 11% dan hanya sebagai referensi dimana dapat berubah sewaktu-waktu. Jika material yang dibutuhkan tidak ditemukan, silahkan menghubungi Pusat Layanan Resmi Xiaomi terdekat

2. Deskripsi kategori layanan:

a. Perbaikan Dasar, meliputi: upgrade software, penjelasan/demo produk, penggantian produk, pengaturan ulang, pengecekan fungsi, NFF (No Fault Found)

b. Perbaikan Mesin, meliputi: perbaikan elektrik dan suku cadang mesin, soldering, cleaning, adjustment

3. Untuk satu unit perbaikan dengan lebih dari satu kerusakan, hanya akan dikenakan biaya perbaikan satu kali, dengan mengacu kepada tingkat perbaikan yang tertinggi

4. Garansi perbaikan berlaku selama 30 (tiga puluh) hari sejak tanggal pengambilan unit dan terbatas pada komponen yang diganti

5. Pembatalan transaksi atau garansi batal (VOID) akan dikenakan biaya layanan pemeriksaan atau diagnosa sebesar Rp 50,000 (lima puluh ribu rupiah) per-unit

6. Pusat Layanan Resmi Xiaomi tidak berkewajiban melakukan perbaikan unit dan/atau akan mengembalikan unit tanpa dilakukan perbaikan, apabila:

a. Pelanggan tidak melakukan pembayaran sesuai dengan yang diinformasikan oleh Pusat Layanan Resmi Xiaomi, selambat-lambatnya 3 (tiga) hari kerja setelah Pelanggan menerima konfirmasi dari Pusat Layanan Resmi Xiaomi;

b. Pusat Layanan Resmi Xiaomi tidak berhasil menghubungi Pelanggan dalam waktu 7 (tujuh) hari kerja sejak diketahuinya penyebab kerusakan unit

7. Pusat Layanan Resmi Xiaomi tidak bertanggung jawab atas unit perbaikan yang tidak diambil dalam waktu 30 (tiga puluh) hari sejak pemberitahuan ke Pelanggan atas unit yang telah selesai diperbaiki oleh Pusat Layanan Resmi Xiaomi

8. Pelanggan wajib memeriksa unit pada saat pengambilan dan memastikan unit dalam kondisi baik dan berfungsi

Servis HP POCO Malang

Kami juga ada jasa servis HP POCO, Xiaomi, dan Redmi. Untuk lebih jelasnya, kamu bisa datang ke Xiaomi Migadget Showroom.

Telepon atau chat nomor WhatsApp admin bagian after sales dan repair 087800666464.

Leave a Reply